Header Ads

Header ADS

Pengantar Psikologi

Psikologi
     Psikologi berasal dari kata Latin, yang artinya Ilmu Pengetahuan Jiwa. Seorang dokter di Jerman pada tahun 1879 telah menerbitakan buku tentang psikolgi yang berjudul “Asas Psikologi Fisiologis” yang masih menjadi rujukan dalam ilmu psikologi sampai saat ini. Menurut Aristoteles, psikologi adalah cabang ilmu yang mempelajari tentang jiwa manusia.

     Ilmu psikologi memiliki cakupan yang luas, oleh karena setiap makhluk hidup memiliki jiwa. Selain memiliki kemampuan seperti hewan dan tumbuhan misalnya makan, minum, berpindah tempat, dan lain sebagainya, manusia memiliki kemampuan untuk berfikir dan berkemauan (Bigot, Kohstamm, Palland, 1950).

     Menurut Branca (1964; 20) “…general psychology is the starting place and the core of the study of human behavior”. Dari apa yang dikemukakan oleh Branca tersebut dapat ditarik pendapat bahwa psikologi merupakan ilmu tentang tingkah laku, dalam hal ini menyangkut tingkah laku manusia. Meskipun demaikian para ahli psikologi juga mempelajari tentang tingkah laku hewan, dan dari hasil penelitian tersebut mungkin dapat berguna untuk mengerti tentang keadaan manusia.

     Seperti yang telah dikemukakan di atas psikologi merupakan ilmu yang membicarakan tentang jiwa, atau gudang hati manusia. Akan tetapi, karena jiwa sendiri itu tidak nampak maka yang dapat dilihat atau diobservasi adalah tingkah laku atau aktivitas-aktivitas yang merupakan manifestasi atau penjelmaan dari jiwa itu. Oleh karena itu psikologi merupakan ilmu yang menyelidiki serta mempelajari tentang tingkah laku atau aktivitas-aktivitas, dimana hal ini adlaha manifestasi hidup kejiwaan. TIngkah laku atau aktivitas-aktivitas disini adalah dalam pengertian yang luas, meliputi tingkah laku yang nampak (overt behavior) dan tingkah laku yang tidak Nampak (innert behavior). Hal tersebut juga dikemukakan oleh Wood-worth dan Marquis ialah baik aktivitas motorik, aktivitas kognitif, dan aktivitas emosional.

No comments

Tulis komentar Anda...

Powered by Blogger.